Time:

relojes web website clock

Tuesday, 19 November 2013

foto siluet

Setelah sebelumnya kita mengenal dan mempelajari foto freeze, selanjutnya saya akan memperkenalkan foto siluet. taukah anda tentang foto siluet?

foto siluet berarti memotret objek di depan latar belakang yang terang. objek ditempatkan sedemikian rupa sehingga bentuknya hanya berupa bayangan gelap. umumnya siluet dipotret di depan matahari atau sumber cahaya lainnya, tapi ada juga yang diabil di dalam air. objeknya dibiarkan hitam dan dimunculkan hanya lewat outlinya saja. 

kebanyakan fotografer menggunakan waktu sekitar matahari terbenam untuk menghasilkan foto siluet, hal ini dikarenakan saat itu matahari membuat langit tampak lebih terang dibandingkan keaaan sekitarnya dan bisa menghasilkan kontras yang lebih baik. 


foto siluet
keterangan:
f: 5.6
iso: 200
speed: 1/320



ini adalah salah satu foto yang saya ambil untuk tugas foto siluet, yang menjadi kesulitan bagi saya adalah menentukan objek dan moment yang tepat. lokasi pengambilan foto tersebut ada di pantai ancol. beruntung pada saat itu cahaya matahari sedang baik dan ditambah dengan objek yang mendukung disekitar pantai tersebut. pengambilan gambar tersebut dilakukan pukul 5.26 p.m saat matahari hampir terbenam. untuk mendapatkan cahaya yang tepat tidak bisa asal-asalan, saya harus menunggu dari siang hari agar saya siap ketika moment itu datang. 

No comments: